Home » Media » Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli

Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli

Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli

Psikologi adalah ilmu terapan yang mempelajari perilaku manusia dan fungsi mental ilmiah. Para praktisi di bidang psikologi disebut psikolog. Psikolog mencoba untuk mempelajari peran fungsi mental dalam perilaku individu dan kelompok, serta belajar tentang proses fisiologis dan neurobiologis yang mendasari perilaku.

Untuk pembahasan kali ini kami akan mengulas mengenai Psikologi yang dimana dalam hal ini meliputi pengertian menurut para ahli, untuk lebih memahami dan mengerti simak ulasan dibawah ini.

Pengertian Psikologi menurut para ahli

Berikut ini terdapat beberapa pengertian psikologi menurut para ahli, terdiri atas:

1. Menurut Ensiklopedi Nasional Indonesia Jilid 13 (1990)

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari perilaku manusia dan binatang baik yang dapat dilihat secara langsung maupun yang tidak dapat dilihat secara langsung.

2. Dakir (1993)

Psikologi membahas tingkah laku manusia dalam hubungannya dengan lingkungannya.

3. Muhibbin Syah (2001)

Psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku terbuka dan tertutup pada manusia baik selaku individu maupun kelompok, dalam hubungannya dengan lingkungan. Tingkah laku terbuka adalah tingkah laku yang bersifat psikomotor yang meliputi perbuatan berbicara, duduk , berjalan dan lain sebgainya, sedangkan tingkah laku tertutup meliputi berfikir, berkeyakinan, berperasaan dan lain sebagainya.

4. Dr. Singgih Dirgagunasa

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku manusia.

5. Plato dan Aritoteles

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tentang hakikat jiwa serta prosesnya sampai akhir.

Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli

6. Jhon Broadus Watson

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku lahiriah dengan menggunakan metode observasi yang objektif terhadap rangsangan.

7. Wilhem Wundt

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari pengalaman-pengalaman yang timbul pada diri manusia, seperti perasaan panca indra, pikiran, feeling, dan kehendak.

8. Woodworth dan Marquis

Psikologi adalah ilmu yang mempelajari aktivitas individu sejak masih dalam kandungan sampai meninggal dunia dalam hubungannya dengan alam sekitar.

9. Knight and Knight

Psychology may be defined as the systematic study of ekperience and behavior human and animal, normal and abnormal, individual and social. (Psikologi adalah ilmu yang mempelajari secara sistematis tentang pengalaman dan tingkah laku manusia dan hewan, normal dan abnormal, individu atau social.

10. Hilgert

Psychology may be defined as the science that studies behavior of men and other animals.( Psikologi adalah mempelajari tingkah laku manusia dan hewan lainnya.

11. Ruch

Pychologyis sometimes defined as the study of man, but this definition is too board. The truth is that psychology is partly biological science and partly a social science, overlapping these two major areas and relating them each other.

12. Mussen dan Rosenzwieg

Pada masa lampau psikologi diartikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang “mind” (pikiran) atau the study of mind, tapi dalam perkembangannya, kata mind berubah menjadi “behavior” (tingkah laku), sehingga psikologi didefinisikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang tingkah laku manusia.

13. Clifford T. Morgan

Psychology is the science of human and animal behavior. Artinya, Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tentang tingkah laku manusia dan hewan.

14. Munn dan Fernald

Psychology is defined as the science of human behavior, itsinvestigations are not limited to human beings and they sometimes extend beyond observable behavior.

15. Moskowitz dan Orgel

Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli

Psychology is an empirical science based on objective observation and experimental investigation, its focus is on behavior, its purpose is to provide on understanding of the mechanisms of human activity and adaptation so that man might improve himself. Artinya, psikologi adalah suatu ilmu pengetahuan empirik yang berdasarkan atas observasi dan penelitian eksperimental, pokok persoalannya adalah tentang tingkah laku manusia.

16. Rene Descartes

Psikologi adalah Ilmu pengetahuan mengenai gejala pemikiran atau gejala kesadaran manusia, terlepas dari badannya.

17. Jhon Locke

Psikologi adalah semua pengetahuan, tanggapan, dan perasaan jiwa manusia diperoleh karena pengalaman melalui alat-alat indranya.

18. Richard Mayer (1981)

Psikologi merupakan analisis mengenai proses mental dan struktur daya ingat untuk memahami perilaku manusia.

19. Crow & Crow

Pschycology is the study of human behavior and human relationship. (Psikologi ialah tingkah laku manusia, yakni interaksi manusia dengan dunia sekitarnya, baik berupa manusia lain (human relationship) maupun bukan manusia: hewan, iklim, kebudayaan, dan sebagainya.

20. Bruno (1987)

Pengertian Psikologi dibagi dalam tiga bagian, yaitu: Pertama, psikologi adalah studi (penyelidikan) mengenai “roh”. Kedua, psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “kehidup mental”. Ketiga, psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “tingkah laku” organisme.

21. Garden Murphy

Psikologi adalah Ilmu yang mempelajari respon yang diberikan oleh mahluk hidup terhadap lingkungannya.

22. George Berkeley

Psikologi adalah ilmu tentang penginderaan (persepsi)

23. Sartain

Psychology is the scientific study of the behavior of living organism, with especial attention given to human behavior. (Psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku organisme yang hidup, terutama tingkah laku manusia).

24. Chaplin (1972) dalam Dictionary of psychology

Dalam Dictionary of Psychology mendefinisikan psikologi sebagai “ …the science of humen and animal behavior, the study of the organism in all its variety and complexity as it responds to the flux and flow of the physical and social events which make up the environment”. (Psikologi ialah ilmu pengetahuan mengenai prilaku manusia dan hewan, juga penyelidikan terhadap organisme dalam segala ragam kerumitannya ketika bereaksi arus dan perubahan alam sekitar dan peristiwa-peristiwa kemasyarakan yang mengubah lingkungan)

25. Ensiklopedia Pendidikan, Poerbakawatja dan Harahap (1981)

Psikologi sebagai cabang ilmu pengetahuan yang mengadakan penyelidikan atas gejala-gejala dan kegiatan-kegiatan jiwa.

Selesai sudah penjelasan mengenai Pengertian Psikologi Menurut Para Ahli. Semoga bermanfaat. Terima kasih.