Home » Kesehatan » Apa itu Diet Keto? Yuk, Mengenal Lebih Jauh Tentang Diet Sehat ini

Apa itu Diet Keto? Yuk, Mengenal Lebih Jauh Tentang Diet Sehat ini

metode diet keto untuk pemula, ini pengertian, manfaat, risiko dan aturan yang harus ditaati

Diet keto adalah metode diet sehat yang dilakukan dengan pola makan tinggi lemak dan rendah karbohidrat. Diet keto baru-baru ini kian populer karena disebut-sebut merupakan cara menurunkan berat badan dengan cepat.

Diet adalah suatu metode yang dilakukan untuk mengatur jumlah asupan yang masuk didalam tubuh. Sayangnya, tidak semua orang menjalani diet sehat. Kebanyakan orang terjebak dengan mengurangi jumlah asupan yang diterima oleh tubuhnya secara besar-besaran dan membiarkan tubuhnya kelaparan. Benarkah metode diet yang demikian?

Seiring berkembangnya berbagai inovasi dan pengetahuan manusia, kemudian ditemukan suatu metode diet yang menarik untuk dibahas. Metode diet tersebut adalah diet keto. Diet tersebut secara sederhana dapat dideskripsikan sebagai diet dengan tinggi protein dan juga lemak serta rendah akan karbohidrat.

Mau Menjalani Metode Diet Sehat ini? Inilah Aturan Diet Keto yang Harus Dipatuhi!

metode diet keto untuk pemula, ini pengertian, manfaat, risiko dan aturan yang harus ditaati

Ada beberapa aturan yang harus Anda taati jika ingin diet ketosis Anda berhasil. Aturan-aturan tersebut antara lain adalah sebagai berikut:

1. Disiplin

Diet keto mewajibkan Anda untuk menghindari segala bentuk karbohidrat dan juga gula. Jika Anda melakukannya dengan asal-asalan atau tidak memperhatikan pantangan tersebut, maka lemak yang Anda miliki tidak akan dibakar menjadi energi.

Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk menjaga kedisiplinan saat menjalani metode diet sehat satu ini.

2. Meningkatkan mineral serta cairan tubuh

Saat Anda menjalani diet ini, ginjal akan bekerja lebih untuk megeluarkan elektrolit dan cairan ditubuh Anda. Oleh karena fakta tersebut, Anda harus memastikan bahwa asupan mineral Anda tercukupi.

3. Mengetahui makanan yang boleh dikonsumsi saat diet ketosis

Ini merupakan amunisi yang wajib Anda ketahui sebelum berperang. Makanan yang boleh dikonsumsi saat diet ini antara lain adalah daging, ikan yang mengandung lemak, kacang-kacangan, biji-bijian, minyak sehat, sayuran rendah karbohidrat, dan juga alpukat.

4. Memperbanyak makan sayur dan menghindari konsumsi buah

Saat menjalani diet ini, Anda disarankan untuk banyak mengkonsumsi sayuran hijau. Sayuran hijau kaya mineral akan mencukupi kebutuhan gizi Anda.

Sebaliknya, Anda tidak diperkenankan untuk mengkonsumsi buah karena hampir semua buah kecuali alpukat mengandung banyak gula.

Silakan pertimbangkan dengan matang berbagai risiko dan manfaat diet keto sebelum menjalaninya. Jangan hanya sekadar tergiur dengan manfaat penurunan berat badan dengan cepat hingga ideal, sebab ada risiko ketoasidosis yang cukup berbahaya.

Pada dasarnya metode diet apapun yang dilakukan, tidak akan memberikan hasil yang sama kepada semua orang. Sehingga menyesuaikan jenis diet dengan kondisi yang ada, kebutuhan dan kemampuan tubuh sangat direkomendasikan. Jika perlu, berkonsultasilah dengan dokter spesialis atau ahli gizi sebelum memulai metode diet keto.

Setidaknya, itulah empat aturan yang harus Anda ketahui jika Anda ingin menjalankan diet ketosis ini. Metode diet sehat terbaru ini diklaim mudah untuk menurunkan berat badan dibandingkan dengan diet rendah lemah dan protein.

Apakah Anda tertarik untuk menjalani metode diet sehat terbaru rendah karbohidrat yang disebut diet ketosis ini? Semoga bermanfaat!

Bagikan Artikel: