Home » Blogging » Panduan Praktis: Cara Membuat Blog Gratis di Blogger untuk Pemula (Update Terbaru)

Panduan Praktis: Cara Membuat Blog Gratis di Blogger untuk Pemula (Update Terbaru)

Banyak Cara Membuat Blog yang sudah tersedia di internet, namun Sejatinya panduan lengkap membuat blog gratis sudah banyak dijelaskan oleh para senior blogger di Indonesia terdahulu.

Di internet, kita bakal banyak menemukan situs yang menjelaskan tentang bagaimana cara membuat blog untuk pemula. Baik itu untuk blogger, ataupun wordpress self hosted/self hosting.

Tidak terlalu jauh perbedaannya antara dahulu dan sekarang. Pada intinya, untuk membuat blog itu, anda terlebih dahulu harus memiliki alamat email yang nantinya berguna untuk login ke akun blogger anda.

Pada pembahasan kali ini, ada 2 tutorial yang ingin saya jelaskan. Pertama mengenai cara membuat blog gratis di blogger dan cara membuat blog dengan platform/cms wordpress. Manakah yang lebih bagus? Keduanya sebenarnya sama okenya, blogger lebih simple, wordpress juga nyaman digunakan.

Jika untuk menggunakan platform blogger anda hanya membutuhkan domain saja, berbeda halnya pada wordpress dimana selain menggunakan domain anda juga diharuskan membeli hosting.

Namun sebelum melangkah lebih jauh ke domain dan hosting, berikut saya sampaikan terlebih dahulu:

Tutorial Cara Membuat Blog Gratis Terbaru untuk Pemula!

Jaman sekarang Memiliki Blog atau Website sangatlah Gampang, Bahkan untuk Pemula sekalipun Tutorial Cara Membuat Blog Gratis. melalui Platfrom Blogger atau Blogspot terbilang sangat Mudah.

Dengan memiliki Blog atau Website, maka Kamu bisa Menuangkan Hobi, Baik itu Hobi Menulis hingga Mempromosikan Bisnis milik Kamu pun Bisa dan banyak-banyaklah membaca tips ngeblog untuk pemula.

Jika anda masih sekolah ataupun mahasiswa, nggak ada salahnya jika anda membaca beberapa tips ngeblog untuk siswa dan mahasiswa yang bertujuan aktivitas ngeblog anda menjadi lebih produktif.

Baca juga: Tips Ngeblog untuk Anak sekolah dan Mahasiswa

yuk kita lanjut dengan artikel cara membuat blog gratis di blogger untuk pemula ini, simak dan harap teliti ya..

Cara Membuat Blog Gratis di Blogspot

1. Pastikan anda sudah memiliki alamat email gmail yang digunakan sebagai jalan masuk menuju akun blog anda.
2.  Masuk ke blogger.com, pilih “buat blog”.

3. Login menggunakan alamat email anda,  jangan lupa masukkan passwordnya.
4. Selanjutnya anda disuruh memilih opsi profil, pilihlah yang google+.
5. Setelah itu buatlah akun google+ dengan memasukkan nama dan juga jenis kelamin. Klik simpan untuk melanjutkan.
6. Klik lanjutkan ke blogger, dan anda langsung tertuju ke halaman berikut ini.
7. Langkah selanjutnya adalah dengan mengklik “buat blog baru”.
8. Isi judul, alamat blog dan pilihlah salah satu template sesuai keinginan seperti pada gambar berikut ini.

9. Kemudian pilih “Buat Blog”.

Selamat, kini anda sudah berhasil membuat blog di blogspot/blogger secara gratis.

Lalu Bagaimana dengan Membuat Blog menggunakan Platform WordPress?

Berbeda dengan blogger, wordpress masih dibagi lagi menjadi dua jenis, yaitu wordpress.com (versi gratis) dan juga wordpress.org (versi berbayar) yang lebih dikenal nama WP Self Hosting.

Untuk membuat blog menjadi lebih profesional disarankan pengguna untuk membeli domain dan juga hosting. Apa perbedaan keduanya?

Domain Murah dan Profesional

Domain bisa diartikan sebagai sebuah alamat yang membuat seseorang dapat menemukan website dengan mudah. Bila anda sering melihat situs yang berakhiran .com, .net, .org, .id .web.id, co.id itulah yang disebut dengan domain.

Biasanya di depan akhiran domain tersebut terdapat nama domain yang unik dan tidak mungkin dimiliki oleh orang lain.

Anda harus mengeluarkan sejumlah uang untuk bisa mendapatkan alamat website dengan nama unik seperti maksud yang sudah dijelaskan diatas. Tak sekedar itu, sebaiknya anda mengerti bagaimana memilih domain yang tepat.

Berikut ini beberapa cara memilih nama domain yang benar yaitu: memilih nama domain unik dan mudah diingat, menggunakan branded domain daripada Exact-Match Domain yang terlalu memaksakan keyword hanya untuk mengejar peringkat di mesin pencari google.

Selain itu jangan gunakan trademark pada nama domain anda agar tidak menjadi masalah di kemudian hari.

Hosting dengan Space dan Bandwith Unlimited

Secara mudah, hosting disebut juga sebagai tempat penyimpanan untuk data-data suatu website sehingga dapat diakses melalui internet.

Data-data tersebut bisa berupa tulisan, gambar, email, FTP, DNS, dan lain sebagainya. Dalam istilah hosting, anda juga perlu mengetahui beberapa istilah mengenai dunia hosting diantaranya adalah bandwith, space, dan juga addon domain.

Bandwith adalah besarnya kuota transfer data per bulan. Sementara itu space merupakan jumlah data yang terdapat pada hosting itu sendiri.

Sedangkan add-on domain adalah banyaknya domain yang dapat ditambahkan ke layanan hosting. Selain itu, para penyedia hosting pasti juga pernah menawarkan tentang hosting unlimited. Apakah itu?

Hosting Unlimited merupakan hosting yang tidak memiliki batasan bandwidth dan juga diskspace. Namun sebagian beranggapan bahwa hal ini tidak pernah ada dan hanya strategi marketing saja.

Menurut sebagian pendapat orang, tidak mungkin rasanya hosting tddak memiliki batasan dalam hal bandwith dan juga disk space. Ada banyak penyedia layanan web hosting dan domain murah terpercaya yang bisa anda coba, salah satunya adalah Niagahoster.

Niagahoster telah dipercaya oleh banyak orang termasuk blogger, internet marketer, digital marketer, pebisnis online yang dikenal sebagai salah satu provider penyedia domain murah dan web hosting terbaik di Indonesia.

Harga domain dan hosting yang ditawarkan juga cukup terjangkau. Dan yang tidak kalah penting, pelayanan niagahoster juga sangatlah baik dan sangat fast respon. Apabila anda merasa kesulitan dalam menghubungkan domain dan hosting ke blog, para customer service siap sedia untuk membantu.

Hosting sendiri harus dibeli sepaket dengan wordpress karena sudah merupakan satu kesatuan. Untuk cara pemasangannya sendiri, anda bisa meminta bantuan dari pihak registrar untuk memandu anda dari proses instalasi hingga website benar-benar aktif.

Sementara itu jika anda pengguna blogger, maka hosting yang digunakan langsung dari google dan bisa digunakan secara gratis.

Namun jika anda berminat untuk memiliki blog/website profesional maka wajib pake wordpress dan kebetulan niagahoster sedang ada promo besar-besaran, silahkan anda klik gambar dibawah ini dan langsung order lalu masukan Kode Kupon: “a-bacalagers” (tanpa tanda kutip) disaat ingin memproses pembayaran agar mendapat diskon seperti digambar.

Apapun pilihan anda, apakah menggunakan blog gratisan menggunakan blogger atau menggunakan blog berbayar (WordPress self hosted) yang paling terpenting konsistensi dalam menulis itu wajib dilakukan.

Jangan sampai ketika anda sudah mengeluarkan biaya yang besar pada akhirnya situs menjadi terbengkalai karena kebiasaan buruk anda yang malas mengupdate artikel berkualitas dan bermanfaat di blog, serta jangan sampai lupa untuk submit sitemap blog ke google webmaster agar blog beserta semua artikel bisa terbaca dan terindex di mesin pencari google.

Demikian penjelasan singkat mengenai Panduan Praktis: Cara Membuat Blog Gratis untuk Pemula yang bisa anda terapkan sekarang juga. Terima kasih dan Semoga bermanfaat!