Home » Teknologi » 4 Fitur Terbaru Among Us yang Bakal Segera Dirilis InnerSloth

4 Fitur Terbaru Among Us yang Bakal Segera Dirilis InnerSloth

fitur terbaru among us

Kamu udah dengar kabar terbaru tentang Among Us yang bakal segera merilis fitur baru? Apa saja sih fitur terbaru Among Us yang akan segera dirilis?

Permainan yang katanya “merusak pertemanan” ini kayanya mau bikin para pemainnya makin semangat terpancing emosi.

Sejak Among Us semakin populer, muncul kabar kalau InnerSloth bakal bikin versi baru dari game ini yakni, Among Us 2.

Tapi, rencana ini harus batal karena beberapa alasan dan lebih memilih mengembangkan fitur lebih lanjut buat Among Us yang tersedia sekarang.

Baca juga: 5 Game Cacing Terbaik Tahun 2020

Daftar Fitur Terbaru Among Us yang Bakal Dirilis InnerSloth

fitur terbaru among us

Terus bakal seperti apa pengembangan dari Among Us ini? Yuk langsung kita bahas bocoran fiturnya satu-satu!

1. Anonymous Votes

Pada versi beta terbaru, pemain bisa membuat voting yang dilakukan secara anonim atau pemain gak bisa tau siapa memilih siapa sewaktu pengambilan suara dilakukan.

Tentunya, hal ini bisa bikin pemain makin sulit membasmi impostor.

2. Task Bar

Pemain bisa mengubah kapan taskbar muncul selama permainan, dari pengaturan default “always” jadi “meeting” yang hanya akan muncul selama meeting, atau “never”.

Kalau ini bisa bikin keadaan jadi lebih menegangkan bagi crewmates karena memungkinkan impostor berbohong soal jumlah tugas yang tersisa.

3. Colorblind Support

InnerSloth memperkenalkan beberapa perubahan supaya permainan ini bisa lebih nyaman bagi mereka yang mengalami buta warna.

Misalnya, tugas menyambungkan kabel diubah jadi menampilkan bentuk, lebih gampang daripada bikin pemain harus lebih jeli soal warna.

Baca juga: Deretan Game Baru yang Bakal Hadir di PlayStation 5

4. Map Baru

Sejauh ini Among Us cuma punya 3 map, yakni The Skeld, Polus, dan MIRA HQ.

Dalam rencana pembaruan terbaru, developer bakal menambahkan map baru yang dinamai Henry Stickmin.

Itu dia deretan bocoran fitur terbaru Among Us, kira-kira gimana nih?

Fitur terbaru mana yang paling kalian tunggu dan bikin gak sabar menanti update terbarunya?

Share ke semua teman main Among Us kalian, ya!